Jelang PPDB, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Menekankan Agar Terlaksana Secara Transparan

banner 120x600

Deliktipikor.com || Bogor,- Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SD-SMA di Kabupaten Bogor akan mulai berlangsung. PPDB seringkali disorot, karena kerap ditemukan penyimpangan, salah satunya terjadi di Kabupaten Bogor.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto pun berharap, tak ada penyimpangan yang terjadi di PPDB tahun ini.

“Semua satuan pendidikan harus bekerja dengan mengutamakan integritas di PPDB nanti. Jangan ada yang mengakomodir kepentingan pribadi yang berujung pada penyimpangan,” kata Rudy Susmanto. 31/5/2024.

Ia pun meminta kepada seluruh kepala sekolah untuk bertanggungjawab dalam menjalankan PPDB di sekolahnya masing-masing.

Sebab, hal ini bisa berjalan apabila kepala sekolah bisa amanah dan profesional.

“Saya minta juga semua kepala sekolah serius untuk melaksanakan PPDB ini. Harus profesional dalam bekerja,” tegas Rudy Susmanto.

Ia pun meminta kepada Dinas Pendidikan serta masyarakat untuk ikut mengawasi pelaksanaan PPDB. Sebab penyimpangan yang terjadi bisa dihindari apabila semua pihak berkolaborasi dan bersinergi.

“Ayo kita jalankan PPDB di Kabupaten Bogor ini tanpa ada masalah sedikit pun. Kita harus menjadi contoh yang baik bagi anak-anak kita yang masuk ke sekolahnya masing-masing,” ungkap Rudy Susmanto.***

Editor: Ad

 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *